Jejak Kesultanan Berau di Pulau Derawan (Edisi Wisata Alam dan Sejarah: Mencari Jejak Para Wali dan Leluhur Sholeh di Pulau Derawan)

Pulau Maratua , salah satu dari Kepulauan Derawan yang menawan

Daripada jalan ke Maldives lebih hemat berkunjung ke Pulau Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Pulau dengan keindahan surgawi wisata baharinya ini menyimpan eksotisme dan kelebihan tersendiri. Di Kepulauan Derawan terdapat empat pulau utama yang biasa disinggahi para wisatawan. Pulau-pulau itu adalah Pulau Derawan, Pulau Sangalaki, Pulau Kakaban, dan Pulau Maratua. Keempatnya memiliki karakteristik dan pesona yang berbeda. 

Bagaimana cara untuk pergi ke Pulau Derawan terdapat 2 rute yaitu :

1. Melalui Berau
dari Berau lebih mudah bagi yang sendiri karena ada banyak mobil travel umum menuju Tanjung Batu dan Speedboat umum menuju Pulau Derawan. Dari Bandar Udara Kalimarau menuju Pelabuhan Tanjung Batu. Perjalanan darat dari bandara menuju Tanjung Batu sekitar dua jam. Lalu dilanjutkan dengan menempuh jalur laut 20 - 30 menit untuk sampai di Pulau Derawan

2. Melalui Tarakan 
lewat Tarakan kelebihannya adalah lebih murah karena lebih banyak pilihan penerbangan dari pada melalui Berau. Namun yang dari Tarakan lebih jauh jalur lautnya untuk menuju Pulau Derawan dan tidak ada speedboat reguler atau untuk umum, sehingga harus menyewa sendiri. Lewat Tarakan lebih mudah bagi yang berangkat secara rombongan.


Sangat mudah dan jaraknya dekat untuk berkeliling Pulau Derawan

Selain menikmati wisata bahari, terdapat situs Islam bersejarah yang wajib dikunjungi, yaitu Makam Keramat Kesultanan Berau. Tak banyak yang mengetahui mengenai letak makam ini karena letaknya yang tidak berdekatan dengan makam keluarga Saba'ani / makam tiga pahlawan dan makam bernisan kuda.

Masyarakat mengenal makam tersebut dengan nama makam keramat kesultanan Berau tanpa tau siapa yang dimakamkan disitu. Menarik untuk dikaji adalah hubungan sejarah penyebaran Islam di Pulau Derawan dengan Kesultanan Berau dengan adanya situs makam keramat ini. Yang didatangi peziarah baik dari Pulau Kalimantan hingga Jawa.


Areal Makam Kesultanan Berau di Pulau Derawan

No comments:

Post a Comment